GBI Puri Mansion Mengadakan VAKSINASI BOOSTER

Untuk Menyukseskan Program Vaksinasi Nasional
GBI Puri Mansion, 4 dan 5 Maret 2022 (Jumat dan Sabtu)

Gembala GBI Puri Mansion (Pdp. Dr. Daniel Soeprianto, M.Th, M.Pd)
Koordinator kegiatan: Pdm. Ripin Suma, SE, MA

Setelah mengadakan vaksinasi dosis satu dan dua pada bulan Juli dan September tahun 2021, maka saat ini GBI Puri Mansion yang digembalakan oleh Pdp. Dr. Daniel Soeprianto, M.Th, MPd, kembali mengadakan Vaksinasi dosis 3 atau yang disebut Vaksinasi Booster.

Menurut koordinator acara Pdm. Ripin Suma SE, MA, bahwa untuk vaksinasi Booster kali ini menggunakan vaksin jenis Pfizer sesuai dengan arahan dan peraturan dari Pemerintah bahwa Pfizer adalah salah satu jenis vaksin yang direkoimendasikan oleh Pemerintah. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari yaitu: tanggal 4 dan 5 Maret 2022, dengan kerja sama antara Gereja Bethel Indonesia Puri Mansion dengan beberapa LSM yaitu: Satgas Covid-19 Alumni UNTAR (SCAU), Solidaritas Vaksinasi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta, PT Global Medik Persada (Glomeda),  PT Multi Medika Raya (MMR), Persekutuan Dokter GBI serta di dukung oleh Perwil BPD GBI Jakarta Barat.

Ketua Perwakilan Perwil GBI Jakarta Barat, Pdt. Freddi Zakarya, mengatakan bahwa program vaksinasi ini merupakan lanjutan dari kegiatan vaksinasi lanjutan dosis satu dan dua pada pertengahan tahun kemarin, sehingga vaksinasi Booster saat juga bertujuan untuk mendukung pemerintah untuk percepatan pemulihan masyarakat di DKI Jakarta dari pandemic menjadi endemic, artinya seluruh masyarakat sudah mencapai herd immunity dalam tubuhnya sehingga kehidupan masyarakat khususnya di wilayah Jakarta Barat segerah normal kembali.

Sementara Gembala GBI Puri Mansion, Pdp. Dr. Daniel Soeprianto, M.Th., M.Pd, menyampaikan bahwa  tujuan dari kegiatan ini tetap sama yaitu gereja harus bisa menjadi berkat dan terang serta garam di lingkungan, dengan megutip ayat , Yeremia  29:7,  “Usahakanlah kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang, dan berdoalah untuk kota itu kepada TUHAN, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu.  Adapun target peserta dari vaksinasi ini dalam dua hari ini adalah sekitar 1000 orang yang merupakan masyarakat sekitar Puri Mansion serta Jemaat GBI yang ada di wilayah Jakarta Barat.

Artikel Lainnya :   Pelatihan BEST 100 (BETHEL EVANGELISM TRAINING)

Hadir dan turut serta dalam vaksinasi ini juga Pdt. Paulus Supit yang juga merupakan salah satu Pengurus Perwil BPD Wilayah Jakarta Barat, menyampaikan bahwa dengan vaksiniasi ini merupakan dukungan gereja Tuhan bersama sama pemerintah dalam penanggulangan covid 19 dan harapan saya adalah pandemic ini selesai dan aktfitas bisa normal kembali terlebih pelayanan gereja bisa onsite, karena banyak jemaat Tuhan yang sudah rindu untuk beribadah secara onsite, karena beribadah secara online dirasa kurang efektif bagi beberapa jemaat Tuhan.

Tuhan Yesus memberkati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *